23.00
0
Dalam masa tenang menjelang Pilpres 2014 adalah merupakan kesibukan tersendiri bagi Pengawas Pemilu Lapangan Kelurahan Ledug, ditengah-tengah kesibukan dalam memantau persiapan PPS dan KPPS dalam rangka sosialisasi Pilpres swararinggit mewancarai Bapak M. Tauchid dan Bapak Kholek selaku PPL Kelurahan Ledug, sampai dengan hari ini selasa tanggal 7 Juli 2014 wilayah kerja PPL kelurahan Ledug tetap kondusif tidak ada hal-hal yang mengganggu perjalanan Pemilu Presiden, hal ini Bapak Tauchid menyampaikan kepada swararinggit bahwa ini adalah bentuk kedewasaan Demokrasi masyarakat Ledug yang mengerti betul bagaimana berdemokrasi dengan benar

Masyarakat Ledug semakin dewasa akan perlunya aturan dan undang - undang dalam mengantisipasi kecurangan dalam berdemokrasi, sungguh suatu hal yang perlu di contoh oleh masyarakat atau warga atau orang yang mengaku tokoh indonesia yang mana disana - sini masih ada kecurangan yang dilakukan orang atau seseorang yang mengaku mengerti demokrasi, mengerti tentang aturan namun tetap di langgar

Semoga kondisi yang kondusif di wilayah Kelurahan Ledug ini kata Pak Kholek
menjadi pelajaran penting akan pentingnya rasa persatuan dan kesatuan dan tidak tergoyahkan oleh masalah - masalah politik di negara yang kita cintai.

0 komentar:

Posting Komentar